Fotografi dalam Aplikasi Poster Sebagai Media Komunikasi Tentang Masalah Pathologi Sosial di Surakarta

Tugas Akhir / Skripsi Desain Komunikasi Visual
Penulis: Asfan Nurochim
Jurusan Desain Komunikasi Visual Fakultas Sastra dan Seni Rupa
Universitas Sebelas Maret
Surakarta
2006

Abstrak

Fotografi dan poster keberadaannya sangat mudah ditemui di ruang-ruang publik yang memungkinkan untuk bersentuhan langsung secara visual dengan banyak orang. Fotografi dan poster merupakan sebuah laku budaya visual yang populer di masyarakat. Sebuah poster dapat menggali akses langsung terhadap pembacaan publik. Dibantu dengan keberadaan teknologi digital, kekuatan desain poster yang menggunakan elemen utama fotografi merupakan sebuah jalan dalam proses kreasi dan memungkinkan untuk pengolahan sebuah foto menjadi gambar yang imajinatif.

Mengingat kondisi masyarakat dewasa ini dimana telah berada pada sebuah kultur budaya masyarakat yang semakin terbuka, sehingga tidak jarang terjadi benturan antar elemen masyarakat, melemahnya norma, benturan antar tata nilai yang berlaku, dan lain-lain. Hal tersebut pada akhirnya dapat membawa masyarakat dalam kondisi tidak normal atau “sakit” dan mengganggu dinamika sosial. Oleh sebab itu, tema pathologi sosial menjadi sangat menarik untuk dibicarakan.


Daftar Pustaka

Buku :
Aspek-Aspek Seni Visual Indonesia, Paradigma dan Pasar, Yogyakarta 2003,Yayasan Seni Cemeti.
Beberapa Aspek Pathologi Sosial, Drs B. Simandjuntak S.H, Bandung 1981, Alumni.
Cultural and Communication Studies, John Fiske, Yogyakarta 2004, Jalasutra.
Kisah Mata, Fotografi Antara Dua Subyek, Perbincangan Tentang Ada, Seno Gumira Ajidarma, Yogyakarta 2003, Galang Press.
Kuasa dan Moral, Franz Magnis Suseno, Jakarta 2001,Gramedia.
Manusia Merenungkan Dirinya, DR Theo Huijbers, Yogyakarta 1986, Kanisius.
More Joy Photography, Massachusetts 1990, Eastman Kodak Company.
Pathologi Sosial, Soedjono.D S.H, Bandung 1982, Alumni.
Pengantar Kriminologi dan Pathologi Sosial, Drs B. Simandjuntak S.H,  Bandung 1981, Alumni.
Psikologi Komunikasi, Jalaludin Rakhmat, Bandung 2001, Remaja Rosdakarya.
Semiotika Visual, Kris Budiman, Yogyakarta 2003, Buku Baik.
Majalah :
Surat,Yayasan Seni Cemeti, volume 19, Februari 2004 – April 2004.
Fotomedia edisi Februari 1994.
Katalog :
Katalog Pameran Fotografi “Pink Man in Paradise”, karya Manit Sriwanichpoom.
Katalog Pameran Fotografi Kontemporer “Nice Boy”, karya Valentijn Gabriel van Dijk.
Web site :
www.kompascybermedia.com